Ever Ladies, ketika kamu sudah mulai memasuki usia 30-an, secara otomatis garis-garis halus di sekitar mata dan area dahi akan mulai memperlihatkan eksistensinya. Bahkan dalam beberapa kondisi, garis halus ini akan terlihat lebih cepat, meskipun usia kamu masih berada di zona 20an.
Melihat kondisi wajahnya yang mulai timbul keriput dan garis-garis halus, banyak wanita yang panik, bahkan rela mengeluarkan biaya banyak agar kulitnya kembali kencang. Nah, sehubungan dengan hal itu, berikut merupakan beberapa trik agar kamu tetap terlihat awet muda, seperti dilansir dalam geniusbauty.
Bersihkan Wajah
Jangan remehkan kegiatan ini, dengan kulit wajah yang bersih, maka sel-sel kulit mati penyebab wajah kusam pun akan terangkat, pori-pori menjadi lebih bebas, dan nutrisi pun bisa di serap secara maksimal. Untuk itu, rutin bersihkan wajah, minimalnya di pagi hari dan sebelum tidur dengan menggunakan sabun pencuci wajah.
Mulai Sejak Dini
Tidak ada istilah terlalu dini untuk merawat kecantikan. Walaupun kamu masih tergolong muda, bahkan masih berada di usia 20an, merawat kecantikan wajah merupakan hal yang wajib dilakukan. Sejak dini, gunakan perawatan kecantikan alami, konsumsi makanan bergizi, dan rutin konsumsi Ever E250 agar kulit kamu selalu cerah dan awet muda.
Rutin berolah raga
Sesibuk apapun kamu, sempatkan diri untuk selalu berolahraga, minimalnya 3 kali dalam seminggu selama 30 menit. Tidak hanya baik untuk menjaga kesehatan tubuh dan jantung, terbiasa berolahraga pun terbukti ampuh untuk merangsang sistem hiposis hipotalamus di otak yang akan mengeluarkan hormon anti aging.
Masker Alami
Tidak hanya memberikan nutrisi dari dalam dengan mengonsumsi Ever E250 dan makanan bergizi, kamu pun wajib memanjakan kulit dengan memberikan masker alami. Sekarang ini, banyak produk masker alami yang bisa kamu gunakan. Kalau ingin lebih alami, kamu bisa membuatnya sendiri menggunakan buah-buahan, sayuran, telur dan bahan lainnya.
Istirahat yang Berkualitas
Ini yang harus diperhatikan. Jangan pernah mengabaikan sinyal tubuh ketika sudah mengalami kelelahan. Ketika sudah merasa lelah, segera beristirahat dengan cara tidur di siang hari selama 10-15 menit dan tidur di malam hari, setidaknya selama 6 jam setiap malamnya.
Dengan perawatan rutin dan konsisten, niscaya wajah kamu akan terlihat selalu cantik dan awet muda. Selamat mencoba!