Buat kamu yang terbiasa beraktivitas di luar ruangan, yang namanya asap dan polusi udara merupakan makanan sehari-hari. Apalagi untuk kamu yang hidup di perkotaan, udara segar bebas polusi merupakan hal yang langka, dan mahal harganya.
Polusi sendiri terdiri dari beberapa agresor yang kerap kita temukan tiap hari, contohnya saja asap kendaraan bermotor, pabrik, yang kemudian berkolaborasi dengan radikal bebas dan bahkan paparan sinar UV. Tentu saja kolaborasi mereka ini sangat berbahaya, terutama untuk kesehatan kulit.
Lantas, bagaimana cara asap polusi ini merusak kulit?
Seperti kita ketahui, polusi mengandung radikal bebas dan agresor lainnya. Mereka inilah yang kemudian akan menempel di kulitmu, kemudian meresap melalui pori-pori kulit hingga mencapai level terdalam kulitmu.
Seiring berjalannya waktu, agresor dari polusi tersebut kemudian menumpuk dan akhirnya menutupi pori-pori kulitmu. Aksi mereka ini mau tidak mau akan menimbulkan penyumbatan di pori-pori. Semakin kecil partikelnya, maka akan semakin dalam mereka menusuk hingga ke dalam epidermis.
Dalam kondisi ini, sebenarnya kulit sendiri memiliki cara pertahanannya sendiri, yakni dengan memproduksi melamin. Tapi sayangnya, produksi melamin inilah yang justru akan menimbulkan noda hitam dipermukaan kulitmu.
Sedangkan kalau kulit tidak bisa membuka pori-pori yang tersumbat tersebut, mereka tidak akan bisa memperbarui dirinya secara optimal. Alhasil, sel kulit mati pun akan menumpuk dan mulailah proses kerusakan kulit terjadi, dari mulai jerawat, komedo, kulit kering dan bahkan penuaan dini.
Lantas, bagaimana solusinya?
Solusi terbaik untuk menangkal polusi dan akibat buruk radikal bebas adalah dengan rutin mencuci wajah dengan menggunakan sabun muka, maksimalnya 2 kali. Agar bisa digunakan sehari-hari, sebaiknya pilih sabun muka yang berbahan lembut.
Jangan lupa rawat kulitmu dari dalam dengan cara mengonsumsi makanan sehat, seperti kacang-kacangan, buah-buahan, sayuran hijau dan banyak minum air putih setiap hari. Cukupi kebutuhan vitamin E kulitmu dengan mengonsumsi everE250 setiap hari.
everE250 mengandung vitamin E yang bersifat sebagai antioksidan yang berfungsi meredam efek radikal bebas. Vitamin E juga berfungsi sebagai anti aging yang melindungi sel-sel kulit dari efek penuaan dini akibat radikal bebas, efek polutan dari asap rokok. Cukup konsumsi 1 softcapsule everE250 tiap hari agar menjaga kelembaban dan elastisitas kulit.
Dengan cara seperti itu, kulitmu akan menjadi lebih sehat luar dalam, dan kamu pun nggak perlu takut lagi dengan polusi udara. Selamat mencoba!