Jerawat menjadi salah satu masalah kulit yang paling sering dialami oleh banyak orang baik pria maupun wanita. Pada umumnya para pria tidak terlalu memusingkan soal jerawat namun bagi wanita pada umumnya jerawat satu saja bisa menjadi masalah yang sangat besar. Tidak bisa dipungkiri bahwa jerawat sangat mengganggu penampilan para wanita sehingga banyak wanita yang merasa tidak percaya diri karena memiliki jerawat.
Saat ini banyak sekali produk kosmetik yang diciptakan untuk mengatasi jerawat ada yang berbentuk krim bahkan juga yang berbentuk pil. Tidak selamanya produk atau obat-obatan kosmetik baik untuk kulit karena kandungan kimiawi dalam produk tersebut tentunya membawa dampak bagi kesehatan kulit kita. Sebagai gantinya kita sebenarnya bisa menggunakan bahan-bahan alami yang cenderung lebih aman, disamping itu bahan alami lebih cenderung murah dan mudah di dapat. Salah satu bahan alami yang bisa digunakan untuk mengatasi jerawat adalah kayu manis.
Selama ini kayu manis dikenal sebagai bagian dari bumbu dapur yang bisa menambah rasa dan aroma makanan menjadi lebih lezat. Namun sebenarnya dibalik itu kayu manis sebenarnya bisa dimanfaatkan untuk mengatasi jerawat. Penggunaan kayu manis untuk mengatasi jerawat sebenarnya bukan hal yang baru karena nenek moyang kita jaman dahulu sudah menggunakannya dan ini sudah dilakukan mereka berabad-abad yang lalu.
Nenek moyang kita menggunakan kayu manis sebagai ramuan jamu untuk mengatasi masalah kesehatan. Kayu manis juga sudah lama digunakan sebagai campuran untuk membuat masker dan lulur alami karena khasiatnya dapat membuat kulit tetap halus dan kencang. Saat ini kayu manis juga masih digunakan oleh klinik kecantikan atau pada beberapa spa kecantikan sebagai bagian dari perawatan untuk konsumen mereka. Banyak dari spa kecantikan yang mengkombinasikan kayu manis dengan bahan lainnya seperti madu karena kedua kombinasi tersebut cukup efektif untuk mengatasi jerawat di wajah.
Ladies sebenarnya bisa membuat ramuan lulur berbahan kayu manis dan madu di rumah karena caranya sangat mudah.
Tuang 1 sendok teh bubuk kayu manis ke dalam wadah lalu campurkan 2 sendok teh madu ke dalamnya.
Perawatan ini bisa dilakukan berulang-ulang secara rutin 2-3 minggu sekali untuk memperoleh hasil yang maksimal.