Ketika bulu di ketiak sudah mulai tumbuh, mau tidak mau kamu harus membabatnya. Pasalnya, selain mengganggu pemandangan, bulu di ketiak pun bisa menjadi sarang bakteri. Bisa kamu bayangkan. Ketika berkeringat, otomatis bau tidak sedap pun bisa bikin kamu mati gaya.
Salah satu cara untuk mengatasi bulu ketiak yang sudah panjang adalah dengan cara bercukur. Tapi sayang, cara praktis dan cenderung dipilih banyak wanita ini ternyata meninggalkan kenang-kenangan tersendiri berupa ketiak yang terlihat mengitam.
Terus gimana dong solusinya?
Santai saja ever Ladies, segala masalah pasti ada jalan keluarnya, termasuk untuk mengatasi ketiak yang menghitam setelah bercukur. Menurut laman allwomanstalk, berikut merupakan trik agar ketiak kamu nggak menghitam setelah bercukur menggunakan shaver atau alat pencukur bulu.
Lakukan setelah mandi
Hal pertama yang harus kamu perhatikan adalah, waktu bercukur. Banyak pakar kecantikan menyarankan kamu untuk mencukur bulu ketiak setelah mandi, bukan sebelum mandi. Pasalnya, setelah mandi, kulit kamu akan cenderung bersih dan lembap.
Hal ini berbeda ketika kamu mencukur bulu ketiak sebelum mandi, dimana kondisi kulit cenderung kering dan kotor. Nah, perpaduan bakteri dan kotoran di ketiak ini sangat rentan menimbulkan infeksi sehingga ketiak kamu pun jadi hitam.
Jangan menekan kulit
Karena ingin bersih atau bahkan ingin mencukur bulu hingga ke akarnya, banyak wanita yang mencukur bulu ketiak sambil menekannya dan menggaruk bagian rambut hingga bersih. Bahkan terkadang, kulit akan terasa perih ketika terkena air.
Secara sepintas, ketiak kamu memang terlihat lebih bersih. Tapi ingat, setelah ini kulit kamu akan mengalami trauma dan bahkan luka. Inilah yang akhirnya akan membuat ketiak kamu jadi hitam. Lebih parahnya lagi, cara bercukur seperti ini sangat rentan menimbulkan infeksi.
Perawatan alami
Sebaiknya kurangi penggunaan deodoran, dan ganti dengan jeruk nipis. Kandungan alami jerik nipis terbukti ampuh menekan pertumbuhan bakteri di ketiak, dan vitamin C didalamnya akan membuat ketiakmu terlihat lebih cerah. Bonusnya, ketiak kamu akan tercium lebih harum dan segar.
Jika kamu melakukan trik diatas dengan baik, dijamin ketiak kamu akan terlihat lebih bersih dan cerah, dan masalah ketiak menghitam pun nggak akan datang menghantuimu. Selamat mencoba ever Ladies!