Seringkali kita hanya memikirkan tampilan kulit wajah harus cantik dan sehat, padahal kulit tubuh juga perlu dirawat agar tampilannya juga cerah dan sehat. Perawatan kulit tubuh juga sama pentingnya dengan perawatan kulit wajah lho, ever Ladies. Jangan sampai kita abai dengan perawatan kulit tubuh kita ya, ever Ladies. Simak yuk beberapa tips perawatan tubuh agar kulitmu sehat dan bercahaya.
Banyak konsumsi vitamin C
Pentingnya vitamin C ini penting untuk kulit agar semakin bersinar dan sehat. Vitamin C membantu meningkatkan produksi kolagen untuk menjaga kulit tetap kencang dan mencegah timbulnya kerutan. Kamu bisa konsumsi beberapa buah yang kandungan vitamin C-nya tinggi, seperti jeruk, pepaya, mangga, dan jambu biji. Selain itu bila kamu menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung vitamin C selama 12 minggu dapat membantu mengurangi keriput pada kulit, mengurangi kerusakan kulit, serta meningkatkan produksi kolagen.
Selalu gunakan tabir surya bila ingin beraktivitas
Jangan sampai lupa untuk gunakan tabir surya saat mau beraktivitas ya, ever Ladies. Penggunaan krim tabir surya yang mengandung SPF sangatlah penting untuk menangkal paparan sinar matahari. Untuk kamu yang sering beraktivitas di dalam ruangan kamu cukup memakai tabir surya dengan SPF 10 - 15. Sedangkan, untuk kamu yang sering beraktivitas di luar ruangan dan sering terpapar sinar matahari, maka gunakan krim tabir surya dengan SPF +30. Dan idealnya perlindungan dengan krim tabir surya ini dipakai dengan jumlah yang banyak dan harus diaplikasikan kembali setiap 1-2 jam sekali.
Gunakan pada bagian wajah dan lengan yang rentang terkena paparan sinar matahari ya, ever Ladies.
Rutin memakai pelembab setelah mandi
Syarat penting untuk mendapatkan kulit sehat dan bersinar adalah dengan rutin memakai pelembab. Biasakan untuk mengaplikasikan setelah mandi ya, ever Ladies. Kenapa? Karena setelah mandi keadaan kulit masih lembab sehingga sifat pelembab yang humetan atau menarik air saat dioleskan akan lebih maksimal penyerapannya dan efek melembabkannya pun lebih baik. Hal ini berlaku untuk kulit wajah maupun tubuh. Jangan lupa untuk memilih jenis pelembab sesuai kulit kamu ya.
Catatan terakhir, pastikan kamu selalu mengiringi perawatan ini dengan konsumsi 1 softcapsule everEssentia setiap hari. hal ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan vitamin E harian kamu, sekaligus untuk mendorong agar proses regenerasi kulit berjalan maksimal. Semoga bermanfaat, ever Ladies!